Cile: Terima Kasih, Dunia!

06.41 by
Cile: Terima Kasih, Dunia!Presiden Federasi Sepak Bola Cile, Harold Mayne-Nicholls, berterima kasih kepada dunia internasional atas segala bantuan dan dukungan untuk korban gempa. Menurutnya, meski tak bisa menggantikan orang-orang yang meninggal, itu tak akan pernah dilupakan orang Cile.

Cile diguncang gempa 8,8 skala richter pada 27 Februari silam. Bencana ini menewaskan lebih dari 800 orang. Hal ini mengundang perhatian dunia dan mengalir-lah bantuan dan dukungan moral dari berbagai pihak, termasuk FIFA dan sejumlah klub sepak bola.

Dari segi nominal, bantuan itu tak seberapa. Menurut Mayne-Nicholls, Cile membutuhkan dana tak kurang dari dua miliar poundsterling atau sekitar Rp 27 triliun. Namun, menurutnya, bukan itu yang penting.

"Ada banyak dukungan, surat, dan hal-hal seperti itu. Kami melihat itu ketika West Bromwich Albion, sejumlah klub Italia, Real Madrid, dan Almeria mengenakan kaus 'Fuerza Chile (Bangkitlah Cile)' dan hal-hal seperti itu. FIFA memberikan 250.000 poundsterling (Rp 3,5 miliar) dan CONMEBOL (Federasi Sepak Bola Amerika Latin) 100.000 poundsterling (Rp 1,3 miliar)," ujarnya.

"Kami menerima dukungan dari seluruh dunia. Banyak pertandingan mengibarkan bendera Cile dan orang-orang mendukung negara kami. Kami sangat berterima kasih dan apa yang mereka lakukan tak akan pernah dilupakan. Anda tak akan mendapatkan kembali apa yang hilang. Ini bukan masalah yang. Ini adalah solidaritas yang mereka ekspresikan, yang merupakan hal terpenting," tambahnya.

0 komentar: